Rabu, 19 Oktober 2016

KOTAKU

KABUPATEN POLEWALI MANDAR
Kabupaten Polewali Mandar atau sering disingkat POLMAN merupakan salah satu Kabupaten di Provinsi Sulawesi Barat. Sebelum dinamai Polewali Mandar/Polman kota ini dahulunya bernama Polewali Mamasa atau POLMAS sebelum akhirnya bergabung di Sulawesi Barat menjadi provinsi ke-34 di Indonesia. Nama POLMAN ini resmi digunakan dalam proses administrasi Pemerintahan sejak tanggal 1 Januari 2006. (sumber)

 perahu sandeq, simbol kearifan orang mandar
Sandeq yang berarti runcing dalam bahasa Mandar,merupakan salah satu warisan budaya Sulawesi Barat khususnya Mandar .Perahu ini memiliki ukuran yang bervarisai dengan lebar lambung berkisar antara 0,8 – 2 meter dan panjang 6 – 12 meter, dengan daya angkut mulai dari beberapa ratus kilogram hingga 2 ton lebih, bentuknya yang ramping menjadikannya lebih lincah dan lebih cepat dibandingkan dengan perahu layar lainnya.  Perahu ini sangat masyhur sebagai warisan kebudayaan bahari Masyarakat Mandar, Provinsi Sulawesi Barat,Indonesia. Walaupun kecil namun perahu ini lincah dan cepat, dan juga dapat berlayar melawan arah angin, yaitu dengan teknik berlayar zigzag (dalam bahasa Mandar disebut sebagai “Makkarakkayi”). Sebelum penggunaan perahu yang menggunakan mesin banyak digunakan Sandeq menjadi salah satu alat transportasi antar pulau paling dominan. Dengan menggunakan tenaga angin perahu ini masih sering digunakan di Mandar. Untuk tidak melupakan warisan luhur ini setiap tahun di adakan lomba SANDEQ RACE di SULAWESI BARAT. (sumber)

sayyang pattudu’
Adalah salah satu jenis tradisi unik selanjutnya dari Tanah Mandar. Nama tradisi ini Sayyang Patuddu’ atau kuda menari. Kuda menari? Lucu gak sih. Yah kuda ini benar-benar bisa menari dengan cara berloncat-loncat. Tradisi ini biasanya di lakukan ketika khatam al-qur’an dan orang yang di atasnya disebut Missawe’. Biasanya yang menunggani kuda berjumlah dua orang dan yang duduk di depan biasanya orang yang sudah pernah dan terlatih melakukannya agar muda mengendalikan kudanya dan sebagai pemegang orang yang di belakangnya (yang duduk dibelakang biasanya yang akan khatam al-qur’an). Prosesnya di awali dengan berdiri sebelum (seperti gambar) kemudian duduk dengan hati-hati. Biasaya tradisi ini diiringi iringan rebana yang biasanya dilakukan oleh orang dewasa sampai muda dan diselingi kalindadaq’ mandar (puisi khas mandar) yang berisi rayuan kepada orang yang missawae’. (sumber)

bau piapi/ikan masak dan jepa /pizza khas mandar
Jepa adalah salah satu makanan khas dari sulawesi barat. Makanan yang terbuat dari lameayu (singkong) yang di tumbuk lalu di peras hingga tersisa ampasnya ini juga memiliki nama beken sebagai PIZZA ALA MANDAR. Makanan ini sering disajikan bersama dengan BAU PIAPI (ikan yang dimasak). Makanan ini sangat nikmat dimakan ketika masih hangat-hangatnya. Jika dulu jepa hanya memiliki satu rasa maka saat ini jepa telah berkembang dan memiliki berbagai rasa seperti jepa gula merah. (sumber)





PERKEMBANGAN DAN KEMAJUAN TEKNOLOGI


Perkembangan dan kemajuan teknologi dari tahun ke tahun sudah tidak dapat dipungkiri lagi. Di era serba digital ini semua kegiatan sehari-hari dapat dilakukan dengan teknologi. Bayangkan saja ketika kita bisa menelpon, membayar, dan mengendalikan sesuatu dari jarak jauh hanya dengan menggunakan satu benda yaitu handphone bukankah itu sesuatu yang luar biasa?. Tak dapat dipungkiri jika Perkembangan teknologi masa kini berkembang sangat pesat. Hal ini dapat dibuktikan dengan banyaknya inovasi-inovasi yang telah dibuat di dunia ini. Dari yang sederhana, hingga yang menghebohkan dunia.
Sebenarnya Teknologi sudah ada sejak jaman dahulu, yaitu jaman romawi kuno. Perkembangan teknologi berlangsung secara evolutif. Sejak zaman Romawi Kuno pemikiran, dan hasil kebudayaan telah tampak berorientasi menuju bidang teknologi.
Secara etimologis, akar kata teknologi adalah "techne" yang berarti serangkaian prinsip atau metode rasional yang berkaitan dengan pembuatan suatu objek, atau kecakapan tertentu, atau pengetahuan tentang prinsip-prinsip atau metode, dan seni. Istilah teknologi sendiri untuk pertama kali dipakai oleh Philips pada tahun 1706 dalam sebuah buku berjudul Teknologi: Diskripsi Tentang Seni-Seni, Khususnya Mesin (Technology: A Description Of The Arts, Especially The Mechanical). Perkembangan teknologi berkembang secara drastis dan terus berevolusi hingga sekarang. Hingga menciptakan obyek-obyek, teknik yang dapat membantu manusia dalam pengerjaan sesuatu lebih efisien dan cepat. Dalam bentuk yang paling sederhana, Perkembangan teknologi dihasilkan dari pengembangan cara-cara lama atau penemuan metode baru dalam menyelesaikan tugas-tugas tradisional sepertibercocok tanam, membuat baju, atau membangun rumah.
Tapi kita semua mengetahui, bahwa suatu perkembangan pasti tidak lepas dengan timbulnya dampak buruk dan positif yang mengiringinya. Dampak positif adanya perkembangan teknologi yang semakin complex ini adalah semua kegiatan yang dilakukan umat manusia menjadi lebih muda, namun sekaligus juga menciptakan dampak negatif yaitu menimbulkan sifat malas manusia. Dewasa ini, kita harus dapat menyikapinya dengan baik. Dengan cara meningkatkan dampak positif dan meminimalisir dampak negatifnya. Jangan jadikan kemajuan teknologi ini menjadi alasan rusaknya generasi muda indonesia, jadikan kemajuan teknologi ini sebagai motivasi untuk meningkatnya kemampuan diri dan memanfaatkannya sebaik mungkin.(sumber)



INFORMASI UNIK dari PATI

Assalamualaikum wr.wb
Bagaimana Maba masa perlihan dari pelajar ke Mahasiswa? Masih kuat? Tugas makin numpuk pasti. Nah kali ini aku akan bagikan info unik permainan milik Google yang bisa kamu mainin saat  kebosanan melanda dirimu.
C
E
K
I
D
O
T

Langkah pertama ayo buka browser kamu, bisa melalui Smartphone atau Laptop ke alamat www.google.co.id atau www.google.com



Lalu masukkan kata kunci “Tic Tac Toe” lalu enter maka akan muncul seperti tampilan berikut.






Lalu mulailah dengan mengetuk salah satu kotak sesuai strategi muuuu dan menangkan gamenya!







ITULAH INFORMASI UNIK DARI PATI, BERKEGIATANLAH KE DALAM HAL-HAL POSITIF!


UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG


UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
Universitas Muhammadiyah Malang atau biasa di singkat UMM/UNMUH merupakan salah satu Universitas swasta yang terletak di alan Raya Tlogomas 246 Kota MalangJawa Timur. Universitas yang berdiri pada tahun 1964 ini berada di bawah naungan Muhammadiyah sebagai salah satu bentuk nyata dari Muhammadiyah untuk bangsa Indonesia. Pada awal berdiri UMM hanya memiliki 3 fakultas yaitu  (1) Fakultas Ekonomi, (2) Fakultas Hukum, dan (3) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Jurusan Pendidikan Agama, dan berkembang menjadi 12 Fakultas dengan 44 jurusan dan kini telah terakreditasi “ A”oleh BAN PT dan menjadi salah satu PTS terbaik dengan fasilitas yang sangat memadai untuk kegiatan mahasiswa(i)nya. Universitas Muhammadiyah terkenal dengan sebutan Jas Merah Kampus Putih karena memiliki almamater Merah dan gedung yang didominasi warna putih.
Sampai dengan tahun ini (2016) , Universitas Muhammadiyah memiliki 3 kampus, yaitu kampus I di Jalan Bandung 1, kampus II di Jalan Bendungan Sutami 188 A dan kampus III di Jalan Raya Tlogomas 246. Kampus satu yang merupakan cikal bakalUMM, dan sekarang ini dikonsentrasikan untuk program Pasca Sarjana. Sedangkan kampus II yang dulu merupakan pusat kegiatan utama ,sekarang di konsentrasikan sebagai kampus Fakultas Kedokteran dan Fakultas Ilmu Kesehatan. Sedangkan kampus III sebagai kampus terpadu dijadikan sebagai pusat sari seluruh aktivitas.




KEUNGGULAN DAN PERKEMBANGAN FAKULTAS HUKUM DARI WAKTU KE WAKTU



FAKULTAS HUKUM
Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Malang adalah salas satu dari tiga Fakultas tertua yang ada di Universitas Muhammadiyah Malang bersama dengan Fakultas Ekonomi dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan dan kini telah terakreditasi “A’’.
Selanjutnya dalam perkembanganya UMM yang berjalan cukup pesat, Fakultas Hukum dengan status Disamakan itu sejak tahun 1990 tercatat sebagai salah satu Fakultas yang berkembang dengan baik di lingkungan UMM. Kemudian pada saat akreditasi terakhir yang dilakukan oleh Depdikbud yang dilakukan pada tahun 1993 Fakultas Hukum UMM mampu mempertahankan  status Disamakan, sebagaimana diputuskan dalam Surat Keputusan Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan dan KebudayaanNomor : 648/Dikti/Kep/1993 tertanggal 23 November 1993. Kemudian, dalam akreditasinya yang dilakukan oleh Badan Akreditasi Nasional (BAN) pada tahun 1998, berdasarkan SK BAN Nomor : 01168/Ak-1.1/UMMIHK/VIII/1998 Fakultas Hukum UMM dinyatakan Terakreditasi dengan peringkat B. Selanjutnya berdasarkan Akreditasi yang dilakukan oleh Badan Akreditasi Nasional (BAN) dengan SK. BAN Nomor : 06051/Ak-VII-S!-036/UMMIHK/XX/2003 Fakultas Hukum UMM dinyatakan Terakreditasi dengan peringkat A (Baik Sekali).Dan dari 2003 Fakultas Hukum UMM berhasil mempertahankan Terakreditasi dengan Peringkat sampai sekarang.

Pubahan dan perbaikan kurikulum pendidikan tinggi dan penghapusan program studi atau jurusan juga ikut pula memberi warna gerak dinamika Fakultas Hukum UMM. Berdasarka Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor : 017/D.O/1993 jo.SK Mendikbud No. 036/U/1993, dan SK Mendikbud No. 0325/U/1994 tentang kurikulum yang Berlaku Secara Nasional Program sarjana Ilmu Hukum menyatakan bahwa dalam jenjang pendidikan Sarjana Ilmu Hukum (S1) tidak ada lagi jurusan atau dihapusnya jurusan. Untuk selanjutnya Fakultas Hukum hanya terdapat satu Program Studi yaitu Program Studi Ilmu Hukum.





MASJID AR. FACHRUDDIN dan SPBU UMM


MASJID AR. FACHRUDDIN 
Masjid AR. Fachruddin merupakan masjid yang berada di lingkungan Kampus III UMM. Masjid AR. Fachruddin dibangun pada tahun 1995 dan diresmikan oleh Presiden BJ. Habibie (Presiden RI ke 3) pada tahun 1998. Masjid ini terdiri dari 5 lantai yang dimanfaatkan selain untuk tempat peribadatan juga untuk perkuliahan dan perkantoran. Lokasi masjid adalah di tepi jalan raya tlogomas, akses jalan ke arah kota batu. Bangunan masjid dibuat dengan asitektur modern yang sangat eksotik. Oleh karena letaknya yang strategis, maka masjid AR. Fachruddin sering digunakan sebagai salah satu tujuan wisata.
Tempat peribadatan berada dilantai 3 sampai lantai 5. lantai 2 digunakan untuk perkantoran takmir masjid, perpustakaan, ruang perkuliahan, laboratorium Psikologi, tempat wudhu’ dan aula. Lantai 1 digunakan untuk perkantoran, bank, kantin, Kopkar, ATM, dan laboratorium, bimbingan konseling, poliklinik, radio UMM FM dan beberapa kantor pusat studi. Selain itu, masjid ini juga digunakan sebagai pusat dakwah Muhammadiyah dan pusat kegiatan keislaman bagi seluruh sivitas akademika maupun masyarakat umum.

SPBU UMM 
Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) UMM terletak di sebelah Barat Masjid AR. Fachruddin, tepatnya di sebelah kiri pintu keluar Barat kampus III UMM. Pendirian SPBU ini merupakan salah satu upaya UMM dalam mengembangkan profit centre untuk mendukung finansial selain biaya pendidikan dari mahasiswa.

SPBU UMM ini dilengkapi dengan cafetaria dan resting area . Tujuan SPBU ini adalah sebagai prospektif karena jumlah mahasiswa, dosen dan karyawan UMM sangat banyak dengan kebutuhan bahan bakar kendaraan sangat tinggi. Selain sebagai profit centre, SPBU UMM merupakan salah satu bentuk layanan bagi sivitas akademika dan masyarakat umum dalam hal kemudahan penyediaan bahan bakar.


TAMAN REKREASI SENGKALING dan SENGKALING KULINER


SEKUL / SENGKALING KULINER
TAMAN REKREASI  SENGKALING

Taman Rekreasi Sengkaling, merupakan sebuah perseroan terbuka yang bergerak di bidang jasa pariwisata dalam bentuk taman rekreasi, taman satwa dan restoran. Dilengkapi dengan berbagai jenis wahana permainan, kolam renang dan wisata kuliner. Taman Rekreasi Sengkaling terletak di  Jl. Raya Mulyoagung No. 188, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang, atau berjarak sekitar10 km dari pusat Kota Malang. Lokasinya sangat strategis karena tepat berada di tepi jalan raya yang menghubungkan antara Kota Malang dengan Kota Batu, sehingga sangat mudah dicapai oleh kendaraan pribadi maupun angkutan umum. Taman Rekreasi Sengkaling Malang adalah tempat wisata keluarga, sesuai dengan slogannya Wisata Air Impian Keluarga, dan menyediakan berbagai macam wahana permainan demi memanjakan pengunjung, di antaranya adalah taman bermain, wahana permainan di darat dan air, gedung serbaguna, dan kolam pemandian.
Taman Rekreasi Sengkaling dibuka nonstop setiap hari, dengan jam operasional mulai pukul 06.00 hingga pukul 17.00 WIB. Sedangkan Sengkaling Food Festival, buka mulai pukul 12.00 hingga pukul 23.00 WIB. Hal ini dimaksudkan untuk memberi keleluasaan kepada masyarakat yang akan melakukan rekreasi sekaligus bersantai dan makan malam bersama keluarga maupun kolega
Taman Rekreasi Sengkaling pertama kali didirikan oleh seorang warga Belanda bernama Mr. Coolman pada tahun 1950 dan sempat dikelola oleh Mochtar warga dari Padang. Ketika dikelola Mochtar, Sengkaling selalu tutup pada hari Jumat. Sejak tahun 1975 sampai sekarang, pengelolaan Taman Rekreasi Sengkaling ini diambil alih oleh PT. Bentoel Group dan dikelola oleh PT. Taman Bentoel. PT. Taman Bentoel, merupakan salah satu anak perusahaan Bentoel Group yang bergerak di bidang jasa pariwisata dalam bentuk taman rekreasi. Jika dahulu pada awal beroperasinya Taman Rekreasi Sengkaling ini, hanya diperuntukkan bagi karyawan PT. Bentoel. Tapi seraya perkembangannya, Taman Rekreasi Sengkaling lantas dibuka untuk umum.